Antisipasi Gangguan Kamtibmas Libur Lebaran, Kabag Ren Polres Sinjai Pimpin Apel Siaga
Maret 30, 2025
SINJAI, Foxnesia.com – Dalam rangka mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama libur Lebaran Idul Fitri 1446 H/2025 M, Polres Sinjai kembali menggelar apel siaga, Minggu (30/3/2025).
Apel siaga ini bertujuan untuk memastikan kesiapsiagaan personel dalam menghadapi segala kemungkinan yang dapat mengganggu keamanan diwilayah hukum Polres Sinjai.
Apel siaga ini berlangsung di halaman Mapolres Sinjai, dipimpin oleh Perwira Pengendali (Padal) Kabag Ren Polres Sinjai, AKP Abd. Majid yang diikuti oleh personel gabungan dari berbagai fungsi sesuai dengan surat perintah Kapolres Sinjai.
Langkah ini merupakan bentuk kesiapan Polres Sinjai dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama selama libur Lebaran yang sering kali disertai dengan meningkatnya aktivitas masyarakat.
Kapolres Sinjai Akbp Harry Azhar mengatakan bahwa Standby Mako merupakan langkah preventif guna mengatasi potensi gangguan kamtibmas dan mencegah terjadinya tindak kejahatan.
Dengan adanya personel yang selalu siaga, respon terhadap situasi darurat dapat dilakukan dengan cepat dan efektif.
“Dengan kesiapan personel yang selalu siaga, kami dapat segera merespons dan menangani setiap kejadian yang membutuhkan penanganan cepat. Kehadiran polisi di tengah masyarakat juga diharapkan dapat memberikan rasa aman serta mencegah terjadinya aksi kriminalitas,” ujarnya.
Dengan langkah preventif yang telah dilakukan, Polres Sinjai berharap libur Lebaran Idul Fitri tahun ini dapat berlangsung dengan aman dan kondusif.
Kepolisian terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik demi menciptakan rasa aman bagi seluruh masyarakat Kabupaten Sinjai.
Haeril