Peringati Hari Bumi, Sekda Tanam Pohon di SMAN 5 Sinjai
Penanaman pohon dilakukan secara seremonial oleh Bupati Sinjai yang diwakili Sekretaris Daerah (Sekda), Andi Jefrianto Asapa di halaman UPT SMAN 5 Sinjai, Jalan A. Abd. Latif, Kelurahan Biringere, Kecamatan Sinjai Utara.
Beberapa pejabat perwakilan Forkopimda bersama guru turut hadir dan ikut menanam pohon.
Sebagai pemrakarsa kegiatan, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Sinjai, H. Sofwan Sabirin menjelaskan bahwa pada peringatan Hari Bumi tahun ini, ada 3.335 pohon ditanam di berbagai titik.
Diantaranya di sekolah, instansi pemerintah, kawasan taman kota, dan jalur hijau.
Pohon yang ditanam terdiri dari jenis pohon mahoni, ketapang kencana, jambu kristal, jabon merah, durian, dan beberapa jenis pohon lainnya.
“Penanaman pohon yang kita lakukan ini sebagai bentuk komitmen kita terhadap pelestarian lingkungan dan penghijauan di wilayah Kabupaten Sinjai,” jelasnya.
Sebelum menanam pohon, Sekda Sinjai Andi Jefrianto Asapa dalam arahannya mengatakan, peringatan Hari Bumi tahun ini mengangkat tema “Our Power, Our Planet” (Kekuatan Kita, Planet Kita).
“Hal ini bermakna bahwa menjaga bumi merupakan tanggung jawab kita bersama. Sebagai komitmen nyata, kita mencanangkan penanaman pohon yang hari ini kita mulai di lingkungan SMAN 5 Sinjai,” ucapnya.
Andi Jefrianto berharap agar penanaman pohon tidak hanya dilakukan begitu saja. Namun harus dijaga dengan baik sebagai cara menjaga dan melestarikan bumi.
“Semoga kegiatan ini menjadi inspirasi dan langkah awal dari banyak kegiatan positif lainnya untuk bumi kita tercinta,” harap Sekda.
Usai memberikan sambutan, Sekda bersama Forkopimda dan sejumlah pejabat yang hadir melakukan penanaman pohon di halaman SMAN 5 Sinjai.
Dalam kegiatan ini, Sekda juga menyerahkan Sertifikat Adiwiyata kepada sejumlah sekolah SD dan SMP di Kabupaten Sinjai.
Selain itu, Sekda turut menyerahkan bibit pohon kepada para Kepala Sekolah untuk ditanam di masing-masing lingkungan sekolah.
Haeril