FOXLINE NEWS
Mode Gelap
Artikel teks besar

Kreatif, Mahasiswa Unhas Ciptakan Alat Tanam Benih Langsung


MAROS, Foxnesia.com -Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) Universitas Hasanuddin sukses melaksanakan acara penyerahan alat tanam benih langsung kepada Kepala Desa Lekopancing di Aula Kantor Desa Lekopancing, Sabtu (08/02/25).

Penyerahan alat tanam benih langsung ini bertujuan untuk mendukung pengembangan sektor pertanian di Desa Lekopancing. 

Alat ini diharapkan dapat membantu petani dalam meningkatkan efisiensi penanaman, menghemat waktu, serta meningkatkan hasil produksi pertanian. 

Dengan adanya alat ini, proses tanam dapat dilakukan dengan lebih mudah dan merata, sehingga mendukung peningkatan produktivitas pertanian di desa.

Koordinator desa KKNT Desa Lekopancing, Muh. Fuad Fauzan mengatakan bahwa dengan adanya produk TABELA (Alat Tanam Benih Langsung) dapat membantu para petani.

"Dengan ada alat ini dapat membantu petani dalam menanam benih padi agar lebih mudah dan cepat dibandingkan dengan metode tanam manual seperti biasa," jelasnya.

Dilakukan serah terima alat tanam benih langsung kepada Kepala Desa Lekopancing, Kaluddin Rapi.

Prosesi penyerahan berlangsung dengan lancar dan diterima langsung oleh Kepala Desa sebagai Perwakilan pemerintah desa. 

Alat ini nantinya akan dikelola oleh kelompok tani setempat agar dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh para petani desa.

Keberadaan alat ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, terutama dalam mendukung pertanian berkelanjutan dan meningkatkan kesejahteraan petani. 

Dengan penggunaan alat ini, diharapkan pula efisiensi kerja petani meningkat serta dapat mengurangi metode tanam manual yang lebih memakan waktu dan tenaga.

Kepala desa Lekopancing mengatakan dengan adanya Produk ini diharapkan dapat membantu para petani dalam bercocok tangan dengan mudah dan cepat.

"Seluruh pihak yang hadir menyaksikan prosesi ini sebagai bentuk dukungan terhadap inisiatif mahasiswa dalam membantu pengembangan pertanian di Desa Lekopancing," ucapnya.

Keterlibatan berbagai pihak dalam kegiatan ini menunjukkan sinergi antara akademisi, pemerintah desa, dan masyarakat dalam mendukung kemajuan sektor pertanian lokal.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Desa, Staff Desa, BPD, Babinsa, Bhabinkamtibmas, serta masyarakat setempat.

Haeril
Tutup Iklan
Hubungi Kami untuk Beriklan